Pesona Pulau Sebira, si Penjaga Utara Kepulauan Seribu

sebenarnya tak kalah dengan pulau lain di gugusan Kepulauan Seribu. Namun, banyak di antara Anda yang mungkin belum pernah mendengar pulau ini karena memang popularitasnya masih terbilang kurang. Tidak seperti pulau yang lain, seperti Pulau Harapan, Pulau Bidadari, Pulau Pari dan lain sebagainya. Padahal, potensi Pulau Sebira juga memiliki potensi yang luar biasa.

Popularitas yang kurang ini, diiringi dengan jarangnya wisatawan datang ke pulau ini. Salah satu alasannya karena lokasi yang sangat jauh, bahkan pulau ini merupakan pulau paling Utara dari Kepulauan Seribu sehingga tak jarang keberadaannya terlupakan oleh para wisatawan. Itulah mengapa Pulau Sebira mendapatkan julukan sebagai penjaga utara Kepulauan Seribu.

Daya Tarik Pesona Pulau Sebira

Meskipun tidak begitu populer, tapi siapa sangka jika pulau ini memiliki pesona yang luar biasa. Anda akan menemukan ekosistem laut yang masih alami, baik ikan-ikan yang beragam hingga terumbu karang yang memukau. Pemandangan sekitar pun akan membuat Anda takjub dan betah berlama-lama di tempat wisata tersebut.

Bukan hanya pesona alam yang dimilikinya, Pulau Sebira memiliki keunikan tersendiri dibanding pulau yang lain. Pulau Sebira memiliki peninggalan bersejarah dari kolonial Belanda. Peninggalan tersebut adalah mercusuar atau menara penjaga yang dibangun oleh kolonial Belanda. Keberadaan mercusuar dan lokasi pulau di bagian utara membuat pulau ini dijuluki sebagai “Sang Penjaga Utara”.

Pesona Pulau Sebira yang lain adalah berada dekat dengan Provinsi Lampung dibanding Provinsi DKI Jakarta. Jadi, Anda bisa berkunjung juga ke Lampung untuk menikmati destinasi wisata yang lain. Salah satu kegiatan yang bisa Anda lakukan di sini adalah memancing sambil menikmati suasana alam yang masih segar dan terjaga.

Sarana dan Prasarana di Pulau Sebira

Beberapa pulau di Kepulauan Seribu dihuni oleh penduduk, tapi ada yang tidak. Pulau Sebira termasuk dalam pulau yang berpenghuni. Sebagian orang mungkin menganggap, karena lokasinya yang jauh dari ibu kota membuat pulau ini tertinggal dibanding pulau lainnya. Namun, ternyata pesona Pulau Sebira ini dilengkapi dengan fasilitas yang cukup lengkap.

Pulau Sebira memiliki masjid, rumah singgah untuk wisatawan, PAUD, SD, SMP, RS PATRA dan lain sebagainya. Bukan hanya sarana dan prasarana yang lengkap, Pulau Sebira ini juga memiliki penduduk yang ramah dan nyaman. Dulu, pulau ini tidak berpenduduk, tapi di tahun 1975, sebagian penduduk dari Pulau Genteng Besar pindah hingga ke pulau Sebira.

Transportasi ke Pulau Sebira

Seperti yang kita tahu bahwa Pulau Sebira merupakan pulau yang paling jauh dibanding gugusan Kepulauan Seribu yang lain. Untuk bisa menjangkaunya, Anda bisa menggunakan kapal cepat yang sudah disediakan pemerintah. Kapasitas kapal cepat tersebut sekitar 40 orang dan biasanya lebih mengutamakan penumpang dari pulau tersebut. Selain kapal cepat, Anda juga bisa menggunakan kapal nelayan.

Waktu tempuh yang dibutuhkan sekitar 3 jam jika menggunakan kapal cepat dari Pelabuhan Muara Angke ke Pulau Sebira. Sedangkan, jika menggunakan kapal nelayan, waktu tempuhnya lebih lama lagi, yaitu sekitar 8 jam perjalanan. Perjalanan yang lama seringkali membuat wisatawan merasa lelah dan bosan karena hanya lautan yang bisa dilihat selama perjalanan.

Itulah tadi informasi mengenai Pulau Sebira yang kurang dikenal wisatawan padahal pulau ini memiliki pesona alam yang luar biasa. Bagi Anda yang ingin liburan di tempat yang berkesan, tidak ada salahnya jika memilih Pulau Sebira. Sambil menikmati liburan menyenangkan, Anda bisa mengabadikan pesona Pulau Sebira yang sangat indah tersebut.

Pulau Tidung:

View Comments (0)